Sabtu, 02 Mei 2009

About UAN ah...

Alhamdulillaaaaaaah.....
Allahu akbaaaaaaaaaar.....
Selesai sudah sebuah peperangan yang setiap tahun terjadi di Indonesia ini. Peperangan yang terkadang menjatuhkan korban beberapa siswa hingga tak bisa lulus...
Dengan bermodalkan 2 pensil, 1 penghapus, 1 penserut (pokoknya paket standar bwat ujian) , 1 papan, 1 kartu peserta, berjuta-juta buku yang kudu diapalin (lebay), para siswa berperang melawan SI KERTAS SOAL UJIAN NASIONAL yang dianggap sebagai THE KING dari musuh-musuh siswa, yakni UJIAN.
Sang pengawas sebagai wasit terus berkeliling menatap si Bocah yang lagi keringetan. Tapi nggak jarang pengawas menjadi berpihak kepada si Bocah.Beberapa strategi pun dikeluarkan untuk melawan SI KERTAS SOAL.
Tapi jurus terakhir yang paling ampuh untuk mengalahkan musuh terbesar ada DUA... Satu, BELAJAR sampe jungkir balik tanpa istirahat. Dua, nggak usah belajar, tapi pas hari H baru nyari informasi dari temen-temen atau dari sumber lain, biasanya disebut NYONTEK.
Jadi, itulah yang dinamakan peperangan sesungguhnya..... Hahaahahahaha (^_^)

Tidak ada komentar: